Rantai Keteng Sering Lepas?Begini Cara Mengatasinya

Daftar Isi

Rantai Keteng sering lepas dari gir timingnya terjadi karena parts-parts pendukungnya yang sudah tidak berfungsi dengan baik,seperti lidah tensionernya sudah aus dan setelan tensionernya juga sudah tidak berfungsi dengan normal, jika hal ini terus di biarkan akan berakibat fatal dan merusak komponen lainnya,dan ini terjadi pada motor honda gl pro series milik pengguna yang datang ke bengkel kami,untuk mengatasinya segera periksa parts-parts tersebut dan solusinya berikut ini.

Honda Gl pro Series Foto : M aris

Tensioner Setelan Rantai Keteng

Untuk tensioner rantai keteng honda gl pro series rata-rata sudah menggunakan tensioner yang semi otomatis dan ada juga yang masih manual cara kerja penyetelannya yaitu untuk yang semi otomatis dengan menekan tuasnya secara sendiri mengikuti tingkat kekencangan rantai ketengnya dilengkapi dengan adanya per di dalam tensioner tersebut,sementara untuk yang manual cara kerjanya kita sendiri yang harus menarik setelannya menggunakan baut kecil,jika rantai ketengnya sudah kendor.
Tensioner yang manual masih di gunakan di motor gl pro lama yang posisinya berada di atas crankcase sebelah kiri dan untuk yang semi otomatis Tensionernya di pasang tepat di blok seher sebelah kiri bagian dalam.
Solusinya buat tensioner yang semi otomatis kita modif menjadi manual,karena tensioner yang semi otomatis setelannya sering balik lagi ketika tidak kuat menahan kekencangan rantai ketengnya,kendatipun kita sudah beberapa kali melakukan penyetelan.
Cara memodif nya menggunakan baut 10mm yang panjang dan di pasang di tensioner nya setelah semua per dan baut yang di dalamnya kita lepas.

Lidah Tensioner/Rel Tensioner

Periksa lidah tensioner dari tingkat elastisitasnya,jika lidah tensionernya sudah aus dan kaku,itu tandanya sudah minta di ganti dengan yang baru, karena dari parts ini juga termasuk salah satunya penyebab rantai ketengnya lepas dari gir timingnya , tak hanya itu saja yang di akibatkan oleh lidah tensioner tersebut,tanda awalnya sudah terdeteksi adanya suara berisik,dan suara berisik itu akibat lidah tensionernya sudah kaku,karena bahan lidah tensioner dilapisi dengan karet yang tebal dan sudah di sesuaikan dengan daya tahan elastisitasnya sebagai peredam suara rantai keteng dan sebagai rel rantai keteng motor tersebut.
Untuk solusi lidah tensionernya saya sarankan ganti saja dengan yang baru karena lidah tensioner harganya tidak terlalu mahal,untuk harganya kisaran 65ribuan.
Setelah semua tahapan sudah di lakukannya,masalah rantai keteng yang sering lepas tersebut tidak akan terjadi lagi.
Demikianlah semoga posting Rantai Keteng Sering Lepas?Begini Cara Mengatasinya,semoga bermanfaat
Jika ada kesalahan silahkan di koreksi.

Wassalamualaikum wr.wb.


Posting Komentar