Mengatasi Motor BeAT Fi Tidak Langsam.
Motor Honda BeAT Fi mengalami masalah tidak langsam atau stationer?nggak usah khawatir semuanya akan segera teratasinya dengan tips berikut ini.
1.Buka Throttle Bodynya.
![]() |
Sensor TPS honda beat : Foto m_aris |
Untuk motor honda beat Fi masalah tersebut di sebabkan karena dari sensor TPS nya serta throttle bodynya yang kotor karena jarang di bersihkan,kenapa bisa tahu bahwa yang error adalah sensor TPS nya?karena dengan melihat kode pada lampu MIL (Malfunction Indicator Lamp) nya yang berkedip 8 kedipan,ko cuma di bersihkan throttle bodynya saja?karena kotoran dan debu yang menempel akibat jarang di bersihkan dapat menyumbat lubang suply udara yang masuk sehingga motor tidak bisa langsam dengan normal,cara mengatasinya segera bersihkan semuanya berikut baut setelan langsamnya,karena di sana akan terlihat adanya kotoran hitam-hitam yang menempel pada baut setelan langsamnya,begitupun kedua sensor TPS (Throttle Position Sensor) nya di buka dan di bersihkan.
2.Periksa Soket TPS (Throttle Position Sensor) nya.
Adanya kode di lampu MIL (Malfunction Indicator Lamp) yang berkedip 8 kedipan,bisa juga di sebabkan karena Soket-soket sensor yang ada di throtrle bodynya longgar atau belum sepenuhnya masuk pada sensor TPS tersebut sehingga Arus yang nenuju sensor tersebut berkurang bahkan tidak terhubung sama sekali,akibatnya motor tersebut tidak bisa langsam karena data yang di kirim Pada ECU (Electronic Control Unit) dari sensor TPS (Throttle Position Sensor) tersebut tidak akurat sehingga data yang di terima pun tidak sempurna,dampaknya motor tidak bisa langsam dengan normal,cara mengatasinya soket-soket tersebut di cabut dulu kemudian di bersihkan atau di semprot pakai cairan pembersih lalu pasangkan kembali seperti semula sampai benar-benar masuk,untuk memastikannya sampai berbunyi klik... setelah kedua langkah tersebut di lakukan,namun motor masih belum juga langsam dengan normal,langkah berikutnya dengan mengganjal sensor TPS nya menggunakan kaleng tipis yang di selipkan di dalam sensor tersebut ,dengan cara ini di pastikan motor kembali langsam seperti semula,selamat mencoba.
Terimakasih.Demikian post Mengatasi Motor BeAT Fi Tidak Langsam ,semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum wr.wb.
Posting Komentar