Motor Matic Getar Dan Kurang Tenaga?Ini Solusinya.
Motor Matic Bergetar dan kurang tenaga,saat tarikan awal makin terasa getarannya apa lagi saat melalui tanjakan,dan bukan hanya itu saja pada saat putaran atas pun motor matic tersebut rasanya kurang bertenaga,tidak seperti saat motor tersebut masih baru,apa lagi pada saat di gunakan di jalan raya dan ketika mau nyalip pasti nya ragu-ragu dan khawatir jangan jangan kendaran yang di depan itu malah ngga bisa di salip nya,memang membuat kita tidak nyaman,apa lagi motor matic tersebut di gunakan ketika ada keperluan mendadak dan mesti mengejar waktu,pastinya agak kesal juga.
![]() |
Mengganti Vanbelt baru : Foto m_aris |
Terjadinya Getaran saat tarikan awal yang di rasakan pada motor matic secara umum memang hal yang lumrah dan biasa terjadi pada semua motor matic,termasuk pada motor matic anda,namun semua itu terjadi bukan tanpa alasan dan bukan tanpa ada penyebabnya,semua pasti terjadi karena ada sebab musababnya,lalu apa penyebabnya?sebelum menjawab,mari kita jelaskan satu per satu,makanya simak terus ya he...
Yang menyebabkan ada getaran saat tarikan awal dan kurang tenaga ketika putaran atas,yang terjadi pada motor matic,di antaranya :
Komponen Cvt Jarang Di Bersihkan
Banyaknya debu dan kotoran yang menumpuk karena bekas terjadinya gesekan antara komponen Cvt,vanbelt maupun kampas otomatis dan mangkoknya,sisa-sisa debu tersebut menyelip di celah celah komponen tersebut,lama kelamaan debu dan kotoran tersebut menghambat ruang gerak komponen,secara otomatis kinerja komponen tersebut menjadi tidak maksimal dan kurang leluasa,apalagi debu yang menumpuk tersebut berada di dalam puli belakang yang terdiri dari kampas kopling otomatis dan mangkok otomatisnya,dan komponen tersebut adalah salah satu komponen paling utama dalam kinerja Cvt motor matic setelah puli depan yang juga sebagai Dudukan Rumah Roller yang tak kalah penting,sehingga jika terus di biarkan debu tersebut makin menumpuk maka tidak menutup kemungkinan komponen tersebut menjadi cepat aus dan lebih parahnya motor matic tersebut mungkin saja tidak bisa jalan sama sekali.
Dan dari sini lah penyebab getar tersebut terjadi karena kinerja komponen cvt tidak maksimal,sehingga ketika motor matic saat gasnya mulai di buka maka komponen tersebut pada saat awal memutar sedikit terhambat dan yang timbul terjadinya getaran tersebut seolah-olah komponen tersebut terpaksa memutar.
Solusinya segera melakukan Service Blok Cvt dan Bersihkan debu debunya,untuk membersihkan blok cvt motor matic bisa di lakukan minimal tiga bulan sekali,setelah di bersihkan insya Allah getaran tersebut pastinya akan hilang.
Komponen Cvt Minta Ganti Baru
Komponen cvt yang aus,selain dapat menimbulkan atau terjadinya getaran saat tarikan awal,juga dapat mengurangi tenaga saat di pacu pada putaran atas,biasanya kita mengendarai motor matic tersebut di atas 80km/jam ke atas,mungkin ketika komponennya sudah pada aus laju motor matic tersebut jangan kan 80km ke atas,mau nyampe putaran 80km saja susahnya minta ampun,betul ngga he..pastinya hal seperti ini sama dengan yang anda rasakan saat ini.
Untuk mengatasinya segera periksa komponen berikut ini,sekalian saat kita sedang melakukan service atau membersihkan Blok Cvt,seperti yang sudah di jelaskan di atas.
Roller
Roller adalah sebuah komponen yang berada di bagian pulley depan atau pulley primer pada sepeda motor jenis matic,Anda bisa mengorbankan akselerasi namun mendapatkan top speed yang lebih tinggi dengan menggunakan roller yang lebih berat,namun untuk menjaga usia jangka panjang mesin motor matic anda.
yang di rekomendasikan pabrikan lebih pastinya sudah teruji standarisasi nya yang seimbang antara akselarasi dan top speed. Ketika kondisi roller tersebut sudah tidak layak,maka sebaiknya di ganti dengan yang baru saja,untuk ciri-cirinya bisa di lihat secara visual atau bisa di lihat dengan jelas kondisi roller tersebut dengan bentuknya yang sudah tidak bulat lagi seperti roller pada umumnya,sementara untuk ukuran bobot beratnya di sesuaikan dengan standar motor matic tersebut atau bisa langsung memilih parts khusus buat motor tersebut,contohnya buat motor vario Techno 110cc bobot beratnya 13gram,terdiri dari 6 pcs.
Vanbelt
V-belt atau yang lebih dikenal sebagai van belt punya fungsi yang sama dengan rantai di motor bebek atau sport. Bentuknya seperti sabuk yang berbahan karet. Fungsinya mengantarkan daya dari mesin atau meneruskan putaran puli depan ke puli belakang.
Kondisi vanbelt yang sudah tidak layak pakai selain bentuknya yang sudah mulai menipis karetnya pun sudah terlihat melar yang mengakibatkan ukuran ketegangannya menjadi berkurang,yang mengakibatkan slip saat mesin melaju dalam putaran tinggi,sehingga menimbulkan tenaga yang kurang pada saat di pacu dalam rpm tinggi. Untuk batas waktu pemakaian vanbelt tersebut tiap pabrikan merekomendasikan di ganti pada kilometer 20ribu dan kelipatannya. Maka segera ganti vanbeltnya tentunya dengan yang baru,dan biasakan membeli spareparts yang asli,karena sudah barang tentu di jamin ke asliannya.
Kampas kopling otomatis
Kampas kopling tidak jauh berbeda dengan kampas rem tromol hanya saja kampas kopling mempunyai daya cengkram yang kuat dan halus,mungkin para tukang insinyur memformulasikan khusus buat mesin yang mampu buat menunjang performa mesin tersebut. Kondisi kampas otomatis kopling yang tipis maka secara logika saja dapat menghambat atau memperlambat kinerja mesin sehingga menimbulkan celah yang lebih jauh antara kampas otomatis dengan mangkok otomatisnya,sehingga memaksa rpm mesin dengan rpm yang lebih tinggi untuk mengimbangi kampas tersebut mencengkram pada mangkok otomatisnya. Untuk mengatasinya segera ganti saja kampas otomatisnya.
Dengan memeriksa dan mengganti beberapa komponen dengan kondisi seperti yang sudah di jelaskan ,maka masalah yang di rasakan tersebut akan hilang dan motor matic anda pun seperti motor matic baru kembali yang baru keluar dari daeler he...
Terimakasih,demikian posting Motor Matic Getar Dan Kurang Tenaga?Ini Solusinya,semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum wr.wb.
Posting Komentar