Kenali Tanda Kedipan Pada Indikator Lampu MIL

Daftar Isi

Kedipan pada indikator lampu MIL (Malfunction Indicator Lamp) merupakan sebuah indikasi atau tanda-tanda kerusakan atau adanya komponen yang bekerja tidak normal pada sistem motor injeksi yang di teruskan melalui sensor yang terpasang pada sistem tersebut.

Ilustrasi Malfunction Indicator Lamp (MIL) : wikipedia.org

Ketika mesin motor di hidupkan semua sensor yang di pasang pada mesin motor injeksi akan bekerja secara bersamaan dan masing-masing sensor mengirimkan data yang berbeda-beda tergantung di mana sensor-sensor tersebut di pasangkan,dan semua sensor di control melalui ECU (Electronic Control Unit),ketika data tersebut tidak sesuai dengan sistem FGM FI,maka dengan secara otomatis control unit tersebut akan memberikan sinyal kode error pada sitemnya dan kinerja mesin pun akan menjadi tidak normal,agar kodenya dapat di ketahui dengan mudah maka kode tersebut menggunakan kode kedipan melalui indikator lampu MIL (Malfunction Indicator Lamp).

Dengan adanya tanda kedipan pada indikator lampu MIL,maka kedipan tersebut adalah sebuah kode yang mengindikasikan dari salah satu sensor yang error,dan ini terjadi karena komponennya sudah minta ganti atau error tersebut terjadi karena arus pendek/konsleting atau adanya sistem elektriknya yang kurang conect.

Untuk mengetahui kode error tersebut sebaiknya diperhatikan dengan cermat kedipan lampu indikatornya atau MIL (Malfunction Indicator Lamp) Karena kedipan-kedipan tersebut akan di jumlahkan menjadi nilai angka keseseluruhan dan kedipan tersebut ada yang lambat dengan nilai "10" dan yang cepat berkedipnya dengan nilai angka "1" contohnya lima kali kedipan lambat dan dua kali kedipan cepat maka nilai angkanya adalah "52" untuk mengetahui kodenya silahkan simak postingan berikutnya.
Dan semua motor injeksi sudah di lengkapi dengan indikator MIL yang di pasang di speedometer untuk memberi tahu penggunanya bahwa motor tersebut sedang mengalami error.

Ok kita lanjutkan,motor injeksi yang sering mati tersebut bisa disebabkan dari switch standnya yang longgar dan ketika mengalami guncangan saat motor ditumpangi switch tersebut menjadi off dan mesin otomatis langsung mati,dan hal ini pun bisa di sebabkan karena businya yang sudah lemah ketika di hidupkan dalam pposisi tidak di tumpang hidup normal-nirmal saja,namun ketika di tumpangi motor menjadi sering mati.

Sebelum mengganti komponen tersebut sebaiknya di periksa secara cermat seperti yang telah saya utaikan di atas,karena untuk semua keluhan dan masalah motor injeksi berbeda dengan masalah motor manual/karburator,seperti motor honda beat eSP yang di tangani mekanik bengkelkampoeng,motor injeksi sering mati tersebut penyebabnya hanya karena oli mesinnya yang sudah lama tidak di gantinya,dan hal ini memang terjadi karena sebelumnya memeriksa lampu MIL nya dan berkedip 7 kali dengan kedipan yang cepat,dan di temukan kode tersebut ternyata dari sensor EOT (Engine Oil Temperature) dan ini indikasinya oli mesinnya sudah minta ganti,dan setelah di ganti olinya motor tersebut kembali normal.Demikian posting Kenali Tanda Kedipan Pada Indikator Lampu MIL semoga bermanfaat
Wassalamualaikum wr.wb.


Posting Komentar