Cara Mengubah Kelistrikan dan Pengapian Honda Win,Pengapian DC 12Volt Lebih Joss

Daftar Isi

Kelistrikan motor honda win standar bawaannya masih menggunakan arus bertegangan 6volt DC sehingga dengan tegangan tersebut penerangan lampu depan honda win nampak kurang terang,namun semua itu bisa diubahnya menjadi lebih terang tentunya dengan mengubah kelistrikannya menggunakan arus listrik bertegangan 12 volt DC begitupun dengan pengapiannya diubah total dengan mengupgrade nya menggunakan pengapian arus bertegangan 12 volt DC untuk mencetus api businya supaya lebih joss pada putaran bawahnya namun semua itu tidak serta merta langsung bisa di terapkan pada motor honda win yang masih menggunakan kelistrikan bawaannya perlu adanya upaya dan kerja keras.Nah untuk Melakukannya Perlu adanya ubahan yang signifikan terutama pada suplai arus kelistrikannya yaitu dengan mengubah spulnya menjadi 12 volt,lalu bagaimana cara mengubahnya?Nah cara yang mesti dilakukan untuk menerapkan nya yaitu dengan mengubah suplai kelistrikannya dengan mengadopsi spul dan kiprok bawaan astrea star/prima.

Spul penerangan dan pengapian : bukalapak.com

Nah dengan mengadopsi spul pengisian dan pengapian astrea prima maka secara otomatis suplai pengisian dan penerangannya pun menjadi 12volt tanpa harus mengubah dengan mengganti magnetnya (Rotor) sementara untuk penampung arusnya yaitu baterainya menggunakan baterai atau aki glpro yang sudah memiliki arus bertegangan 12 volt dan memiliki profil hampir sama dengan baterai honda win namun hanya tinggal mengubah dudukannya menyesuaikan dengan aki glpro yang sedikit besar dari aki honda win sekaligus dengan mengubah soket kiproknya yang juga mengadopsi dari astrea prima .Nah dengan mengubah kelistrikan menjadi 12volt maka lampu depan tentunya menjadi terang benderang.

Untuk pengapiannya kita copot CDI bawaannya yang masih menggunakan arus AC diganti dengan CDI DC 12 volt dengan mencomot miliknya suzuki Shogun 110 tentunya dengan sedikit ubahan pada soket cdi bawaan standar honda win.cara mengubahnya tetap menggunakan soket cdi shogun 110 yang disambungkan langsung pada soket cdi bawaan honda win namun ada sedikit ubahan untuk suplai 12voltnya ,sementara untuk fulsernya memiliki kesamaan antara honda win dan shogun 110.

Demikian posting Cara Mengubah Kelistrikan dan Pengapian Honda Win,Pengapian DC 12Volt Lebih Joss,semoga bermanfaat.
Wassalamu'alaikum.

Posting Komentar